Saturday 11 October 2014

meizu MX4 siap dipasarkan di malaysia dengan harga 4jutaan??

21:02

  Setelah Xiaomi, satu lagi vendor dari Tiongkok yang siap melebarkan pemasarannya ke Asia Tenggara yaitu Meizu. Menurut kabar yang pertama kali diungkap oleh Oizoioi, situs pembanding harga asal Malaysia, yang memperoleh informasi tersebut dari Meizu.

Menurut Oizoioi, Meizu MX4 akan dijual dengan harga RM 1048 (sedikit di bawah 4 juta rupiah). Smartphone andalan Meizu tersebut akan tersedia mulai akhir bulan Oktober ini dan bersaing dengan Xiaomi Mi4 yang sudah lebih dahulu dipasarkan di negara jiran tersebut.

Meizu MX4 memiliki beberapa fitur menarik untuk menggaet pembeli, seperti chip MediaTek MT6595 octa-core, kamera belakang 20.7 dari Sony dengan OIS, layar 5,36 inci ( 1920 x 1152 piksel), hingga material dari logam campuran aluminium-magnesium yang dipakai untuk pesawat terbang sehingga MX4 lebih tipis dan lebih ringan dari smartphone lain.

Berkat chip terbaru MediaTek yang dipasang, Meizu MX4 mampu mencatat skor AnTuTu hingga 52,811, lebih tinggi dari skor Galaxy S5 ataupun HTC One M8. Untuk mengoperasikannya, Meizu MX4 menggunakan Flyme 4.0 yang berbasis Android 4.4. Meizu MX4 diketahui juga bisa menjalankan OS Ubuntu Touch dan Yun OS sehingga smartphone ini dianggap sangat fleksibel untuk dikustomisasi.
Saat ini Meizu MX4 sudah bisa dipesan secara internasional. Menurut CEO Meizu, Bai Yongxian, Meizu MX4 telah dipesan lebih dari 7,7 juta unit. Meizu menyediakan MX4 dalam varian 16GB dan 32GB dengan harga jual USD 449 dan USD 489 secara internasional sudah termasuk pajak dan biaya pengiriman untuk beberapa negara tujuan di wilayah Eropa, Amerika Utara, Afrika, Asia, Australia.

SUMBER : GSMARENA

Written by

We are Creative Blogger Theme Wavers which provides user friendly, effective and easy to use themes. Each support has free and providing HD support screen casting.

0 comments:

Post a Comment

 

© 2013 Blognya Manusia Gadget. All rights resevered. Designed by Templateism

Back To Top