Wednesday 24 September 2014

Analisa ongkos pembuatan iphone 6 cuma $200 dollar lebih

21:33

Setelah iFixit mempreteli komponen iPhone 6 dan iPhone 6 Plus minggu lalu, sejumlah analis mulai melakukan analisa. Menurut analis dari IHS, biaya komponen iPhone 6 diprediksi berkisar $200 hingga $247.
Sementara untuk iPhone 6 Plus kapasitas paling rendah mulai $216, dan $263 untuk model 128GB.
Profit Apple dari keluarga iPhone 6 diperkirakan 69% untuk model 16GB. Sedangkan untuk model 128GB sedikit lebih menguntungkan dengan profit 70%.

Dari seluruh komponen yang ada di iPhone 6 dan iPhone 6 Plus, bagan yang paling mahal adalah layarnya. Layar ponsel tersebut dibuat oleh LG Display dan Japan Display, dengan harga $45 untuk iPhone 6 (4,7 inci) dan $52,5 untuk iPhone 6 Plus (5,5 inci). Layar duo iPhone 6 ini sudah terlindungi oleh Corning Gorilla Glass 3.

Untuk prosesornya, yakni Apple A8 20nm dibuat oleh TSMC dan disebutkan punya banderol sekitar $20. Sedangkan untuk chip NFC dibuat oleh NXP Semiconductor. Digabungkan dengan sensor built-in lainnya, komponen ini punya harga $22.

SUMBER : RE/CODE

Written by

We are Creative Blogger Theme Wavers which provides user friendly, effective and easy to use themes. Each support has free and providing HD support screen casting.

0 comments:

Post a Comment

 

© 2013 Blognya Manusia Gadget. All rights resevered. Designed by Templateism

Back To Top