Friday 26 September 2014

singgah di TENA,samsung konfirmasikan spesifikasi Galaxy A3

22:10

  Samsung nampaknya sedang mempersiapkan lebih banyak seri Galaxy Alpha, smartphone Android dengan bahan logam. Salah satunya adalah Galaxy A3, yang nampaknya baru-baru ini telah mendapatkan sertifikasi dari TENAA, agensi sertifikasi negara China.

Keberadaan Galaxy A3 di TENAA ini juga membuat detail Galaxy A3 semakin jelas. Smartphone ini ditujukan untuk kelas menengah seperti seri pertama dengan adanya chip Snapdragon 410 quad-core 1.2 GHz ditambah RAM 1GB dan penyimpan internal 8GB yang bisa ditambah melalui slot microSD hingga 64GB. Layarnya berukuran 4,52 inci dengan resolusi qHD 540x960 piksel, sementara kamera belakangnya memiliki sensor 8 megapiksel dipadukan kamera depan selfie 5 megapiksel. Ukuran dimensinya adalah 130,1x65,5x6,9 milimeter dengan bobot 112 gram.


Selan Galaxy A3 (A300), Samsung kemungkinan sedang menyiapkan varian lain seperti SM-A3000, SM-A3009, SM-A300H, SM-A300F, SM-A300F/DS, SM-A300G, SM-A300G/DS, SM-A300F/DS, SM-A300G/DS, S-A300H/DS, dan SM-A300YZ. Diperkirakan harga Samsung Galaxy A3 nantinya antara 350-400 dolar.

 SUMBER : PHONE ARENA

Written by

We are Creative Blogger Theme Wavers which provides user friendly, effective and easy to use themes. Each support has free and providing HD support screen casting.

0 comments:

Post a Comment

 

© 2013 Blognya Manusia Gadget. All rights resevered. Designed by Templateism

Back To Top